Dinkes Tulungagung Buka Posko Vaksinasi Covid-19 Dosis Dua untuk Warga yang Ketinggalan Jadwal

Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, David Yohanes
TRIBUNJATIM.COM, TULUNGAGUNG - Dinas Kesehatan (Dinkes) Tulungagung secara khusus membuka posko vaksinasi Covid-19 dosis dua.
Posko dibuka karena banyak warga yang 'kancrit' atau tertinggal untuk mengakses dosis dua vaksin Covid-19.
Kondisi ini yang menyebabkan antusiasme warga pada vaksinasi Covid-19 dosis dua turun hingga lebih dari 30 persen.
“Mungkin mereka waktu jadwal vaksin dosis dua sedang sibuk, sakit atau bepergian. Warga bisa menyusul di posko vaksinasi Dinkes,†terang Kepala Dinkes Tulungagung, dr Kasil Rokhmat, Rabu (18/8/2021).
Posko vaksinasi Covid-19 dosis dua dibuka setiap hari Jumat pukul 08.00 WIB hingga 10.30 WIB.
[embedded content]Vaksin yang disediakan dari semua jenis yang sudah diberikan ke warga, seperti Sinovac, AstraZeneca dan Sinopharm.
Jumlah vaksin yang disediakan juga menyesuaikan dengan jumlah warga yang datang.
“Jika memang yang datang sangat banyak, maka jam pelayanannya juga akan ditambah,†sambung Kasil.
Diharapkan masyarakat yang sebelumnya ketinggalan dosis dua bisa menggunakan layanan ini.
0 Response to "Dinkes Tulungagung Buka Posko Vaksinasi Covid-19 Dosis Dua untuk Warga yang Ketinggalan Jadwal"
Post a Comment