Vario Hancur Tak Berbentuk Pengendara Tewas Usai Ditabrak Strada Triton yang Alami Pecah Ban

TRIBUNPEKANBARU.COM - Kecelakaan maut terjadi di ruas jalan tengah Sekayu Betung di Dusun 5 Desa Lais Kecamatan Lais, Musi Banyuasin, Sabtu (4/9/2021) pagi sekira pukul 06.15 WIB.

Kecelakaan terjadi antara mobil Mitsubishi Strada Triton yang menabrak motor Honda Vario.

Pengendara motor bernama Redi Susanto (31) Tewas di lokasi kecelakaan.

Informasi dihimpun, kecelakaan yang terjadi persis di depan Ram Kurnia itu terjadi diduga akibat ban mobil pecah sehingga kendaraan oleng.

Tak dapat dikendalikan, mobil menabrak motor Honda Vario nomor polisi BG 2433 BAB yang dikendarai Redi Susanto warga Jln. Prajurit Nazarudin Lorong Teladan Rt 017 Rw 01 Desa Sri Mulya Kecamatan Sematang Barong Kota Palembang.

Sedangkan Nurfajar Dwi Raharjo (40) sopir mobil Mitsubishi Strada Triton Nopol B 9555 LI yang menabrak korban mengaku kondisi mobil mengalami pecah ban belakang sebelah kanan sehingga oleng dan menabrak korban.

Berdasarkan pengakuan Nurfajar, mobil yang ia kendarai melaju dari arah Betung menuju Sekayu tujuan Jambi.

Tiba-tiba di TKP mobil pecah ban dan menabrak korban Redi Susanto yang melaju dari lajur Sekayu menuju arah Betung hingga meninggal dunia di tempat kejadian.

"Ban belakang sebelah kanan pecah, saya juga tidak tahu nabrak duluan atau gimana karena kondisi pandangan ketutup airbag," ujar Nurfajar, Sabtu (4/92021).

Sementara dari data yang berhasil dihimpun, kendaraan Mitsubishi Strada yang menabrak korban ini berjumlah dua orang.

Selain menabrak korban juga menabrak pagar rumah yang ada di lokasi Ram Kurnia yang dihuni oleh Ardi.

Kasat Lantas Polres Muba, AKP Sandi Putra SIK membenarkan prihal kejadian tersebut. Mereka juga telah menerjunkan tim untuk olah TKP.

"Saat ini korban sudah dievakuasi ke Puskesmas Lais oleh Pos Lantas Simpang Gardu," tutupnya.

Artikel ini telah tayang di TribunSumsel.com dengan judul Kecelakaan Maut di Jalinteng Sekayu Betung, Mobil Tabrak Motor, Pengendara Motor Tewas di Tempat

0 Response to "Vario Hancur Tak Berbentuk Pengendara Tewas Usai Ditabrak Strada Triton yang Alami Pecah Ban"

Post a Comment