Arti Nama Sule Diungkap Suami Nathalie Holscher di Hadapan Rhoma Irama Reaksi Raja Dangdut Disorot

POS-KUPANG.COM - Rhoma Irama dibuat tertawa ketika mengetahui arti nama komedian Sule.
Mulanya Si Raja Dangdut penasaran arti Sule sebagai sapaan suami Nathalie Holscher itu.
"Sule ini singkatan, apa nama pentas (panggung), apa nama asli?" tanya Rhoma dikutip Tribunnews.com dari kanal YouTube Rhoma Irama Official, Jumat (1/10/2021)."Singkatan pak," jawab Sule sembari tersenyum.
Baca juga: Arti Nama Sule Terkuak, Rhoma Irama sampai Tertawa Saat Tahu Arti Nama Suami Nathalia Holscher
Rhoma selaku tuan rumah dari 'Bisikan Rhoma' makin penasaran apa kepanjangan dari Sule.
"Singkatan apa itu, Le?" tanya Rhoma semakin penasaran.
"Susut leho (pengelap ingus), Pak Haji," jawab Sule diiringi tawa dari Rhoma Irama.
Sule pun menjelaskan soal singkatan namanya yang semakin membuat Raja Dangdut dan para kru tertawa terbahak-bahak.
Baca juga: Anak Sule, Putri Delina Menangis Ungkap Perlakuan Nathalie Holscher, Putri Rindu Alm Lina Jubaedah
"Jadi kan saya suka ingusan, Pak Haji. Terus suka disusut (dilap menggunakan tangan)," tutur Sule sambil tertawa.
Tak hanya Sule yang menggoda Rhoma Irama. Dalam konten tersebut Rhoma juga sempat menggoda Sule dengan mengaku posisinya saat ini berbalik.
"Sekarang terbalik yaa, biasanya dia yang nanya, sekarang saya yang banyak nanya ke dia," kata Rhoma Irama sambil tertawa kecil.
BERITA SULE LAINNYA
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Penasaran Nama Sule, Rhoma Irama Dibuat Tertawa Saat Tahu Artinya
0 Response to "Arti Nama Sule Diungkap Suami Nathalie Holscher di Hadapan Rhoma Irama Reaksi Raja Dangdut Disorot"
Post a Comment