Geram Dituding Lakukan Pembohongan Publik Rizky Billar Gandeng Pengacara Jangan Cari Sensasi
TRIBUNBANTEN.COM - Dampak pengakuan nikah siri, pasangan Rizky Billar dan Lesti Kejora masih terus menjadi sorotan publik.
Diketahui Rizky Billar dan Lesti Kejora telah menikah siri di awal tahun 2021.
Kemudian mereka merayakan pernikahan kembali yang disiarkan televisi di pertengahan 2021 hingga menimbulkan pro dan kontra.
Baca juga: Laporkan Rizky Billar & Lesti, Mila Machmudah Ungkap Alasan Sebenarnya: Tidak Ada Tedensi Kebencian
Rizky Billar dan Lesti Kejora bahkan terancam dilaporkan ke polisi karena dianggap melakukan kebohongan pada publik.
Menghadapi ancaman Mila Machmudah, Rizky Billar dan Lesti Kejora telah menggandeng Theo Cosner Tambunan sebagai pengacara mereka.
Hal itu disampaikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube Cumicumi, Minggu (3/10/2021).
Theo Cosner Tambunan menegaskan bahwa kliennya tak akan tinggal diam soal hoaks di luar sana.
"Yang fitnah-fitnah kita hajar. Yang sering memfitnah berita hoaks kita hajar ya," tegas Theo.
Lantas pria yang akrab disapa Billar ini meminta kepada orang-orang di luar sana agar tak mencari sensasi.

Baca juga: Pernikahannya dengan Lesti Kejora Terus Dihujat Publik, Rizky Billar : Tuhan Tahu Apa yang Kami Buat
"Jangan cari sensasi ya," ucap Rizky Billar.
0 Response to "Geram Dituding Lakukan Pembohongan Publik Rizky Billar Gandeng Pengacara Jangan Cari Sensasi"
Post a Comment