Ngeri Ini 5 Dampak Pasangan Selingkuh untuk Kesehatan Mental

Suara.com - Pasangan selingkuh tidak hanya menyakiti hati Anda. Pada beberapa kasus, perselingkuhan yang dialami seseorang bisa merusakan kesehatan mental loh!

Karena pernah dikhianati, seseorang bisa rentan mengalami kecemasan. Tak hanya itu, Anda juga bisa mengalami kurangnya percaya diri dan merasa tak pantas untuk dicintai siapapun.

Mengutip dari Times Of India, berikut ini lima dampak pasangan selingkuh untuk kesehatan mental. Apa saja?

Ilustrasi selingkuh (freepik).Ilustrasi selingkuh (freepik).

Ingatan yang cukup melekat

Baca Juga: Peneliti Mempertanyakan Keamanan Ganja sebagai Obat setelah Penemuan Ini, Ada Apa?

Ketika Anda mulai merasa cemas setelah pasangan selingkuh di belakang, tak hanya menghancurkan secara mental saja.

Akan tetapi, Anda juga akan mengingat kejadian tersebut karena cukup melekat. Sehingga Anda merasa trauma dan sulit lupa dari kejadian tersebut.

Menghukum diri sendiri

Dampak selanjutnya ketika Anda mengalami pasangan selingkuh di belakang, tak hanya menghancurkan kepercayaan Anda serta mengkhianati perasaan Anda.

Bahkan, Anda bisa saja menghukum diri dengan menyalahkan diri sendiri.

Baca Juga: Ada Seleb Indonesia, 5 Artis Wanita Ini Selingkuh Lalu Diselingkuhi

Selain itu, jika Anda tak kuat, dampak negatifnya bisa beralih pada hal-hal berisiko. Seperti menggunakan narkoba misalnya.

0 Response to "Ngeri Ini 5 Dampak Pasangan Selingkuh untuk Kesehatan Mental"

Post a Comment